Liburan Dengan Keluarga Di Kebun Binatang Medan

September 25, 2017 0
Liburan Dengan Keluarga Di Kebun Binatang Medan - Taman Marga Satwa atau sering di kenal dengan sebutan Kebun Binatang Medan ini merupakan salah satu objek wisata yang paling sering dikunjungi apabila hari libur dan tempat ini merupakan tempat yang paling tepat untuk mengajak anak-anak berlibur, bermain dan belajar mengenal dunia satwa. selain itu tempat ini juga mempunyai peran dan fungsi sebagai konservasi tempat penangkaran satwa langka di luar habitatnya juga merupakan tempat sarana pendidikan yang dapat memberikan pengetahuan mengenai konservasi alam dan lingkungannya melalui peragaan maupun pertunjukan satwa serta menanamkan rasa cinta terhadapa satwa serta alam flora dan fauna dan sarana rekreasi dan hiburan bagi masyarakat kota Medan.

Liburan Dengan Keluarga Di Kebun Binatang Medan


medan zoo
Foto by instagram.com/natalinasilitonga

Kebun Binatang ini dikelola Pemerintah kota Medan yang berisi berbagai jenis hewan tropis, hewan-hewan mamalia seperti Beruang, Harimau, Gajah, Reptil dan lain-lain. Luas areal sekitar 30 H dan berjarak sekitar 10 Km dari pusat kota. selain itu tempat ini juga memberikan pasilitas kepada setiap wisatawan atau pengunjung seperti permainan anak-anak, remaja dan dewasa seperti gajah tunggang, delman, kereta kencana, kereta api mini, mobil-mobilan, mandi bola, out bound, flying fox, ATV, dan panjat tebing.

harimau sumatera di medan zoo
Foto by instagram.com/mhd.reza.sitompul

Selain melihat-lihat berbagai macam satwa disini pengunjung juga bisa menjadikan tamasya ke kebun binatang sebagai tempat berkumpul keluarga di alam bebas, di bawah pohon rindang sambil menyantap makanan yang mereka bawa dari rumah. Sedangkan untuk harga tiket masuk di hari biasa Rp 7.350,- dan hari libur Rp 9.350,-. Juga harga member card gratis bagi pembuka tabungan BRI Cabang Putri Hijau Medan. Rp 50.000,- bagi pelajar dan mahasiswa, Rp 100.000,- bagi umum dan Rp 150.000,-  bagi ekslusif, cukup terjangkau bukan jadi tunggu apa lagi bagi yang ingin mengetahui berbagai macam satwa yang ada di taman ini.

Nah jika lokasi ini bisa jadi salah satu alternatif  Liburan Dengan Keluarga Di Kebun Binatang Medan, ayo ke Medan Zoo.....

Wisata Heritage Di Rumah Tjong A Fie

September 25, 2017 1
Wisata Heritage Rumah Tjong A Fie - Rumah Tjong A Fie didirikan pada tahun 1900, yang saat ini menjadi Tjong A Fie Memorial Institute dan juga dikenal dengan nama Tjong A Fie Mansion. Rumah ini dibuka untuk umum pada tanggal 18 Juni 2009 untuk memperingati ulang tahun Tjong A Fie yang ke-150. Rumah ini merupakan sebuah bangunan yang memiliki desain dengan gaya arstitektur Tionghoa, Eropa, Melayu dan art-deco yang sekarang menjadi sebuah objek wisata bersejarah di Medan.


Wisata Heritage Rumah Tjong A Fie

rumah tjing a fie
Foto by instagram.com/sarianthony

Tjong A Fie adalah nama seorang pengusaha, bankir dan kapitan yang sukses yang berasal dari Tiongkok. Tjong A Fie dahulu sangat disegani oleh masyarakat pada waktu beliau masih hidup, dan sering kali beliau juga berperan sebagai penengah jika ada cekcok antara orang Tionghoa dan kaum etnis lainnya. Di Rumah Tjong A Fie saat ini, pengunjung dapat mengetahui sejarah dari kehidupan seorang Tjong A Fie melewati foto-foto, lukisan beserta perabotan rumah yang digunakan oleh keluarganya dan juga dapat mempelajari budaya Melayu-Tionghoa.

wisata heritage di rumah tjing a fie.jpg
Foto by instagram.com/rsebastiant


Tjong A Fie Mansion benar-benar sebuah tempat bersejarah yang indah dipenuhi dekorasi ruangan dan penataan yang luar biasa. Ini adalah salah satu tempat yang harus anda kunjungi saat berada di Medan, karena dirumah Tjong A Fie, pengunjung seperti diajak menyelami romantisme kisah masa silam salah satu keluarga saudagar China peranakan yang sangat kaya di abad pertengahan atau di masa kolonial. Meskipun rumah ini sudah berusia ratusan tahun, namun bangunan masih tampak terawat, dan menunjukkan sisa-sisa kejayaan masa lalu keluarga Tjong A Fie.

Walaupun rumah ini berlokasi di daerah Kesawan, akan tetapi rumah yang dibuat pada tahun 1985 ini berdiri kokoh dan terjepit oleh ruko ruko serta kemacetan di depannya. akan tetapi hal itu, makin membuat rumah Tjong A Fie semakin menceritakan tentang keidupan di zaman Sultan Deli.

Gimana rekan parsum, pengen ber Wisata Heritage Di Rumah Tjong A Fie ? Tunggu apa lagi, langsung datang yuk ke medan. Untuk kamu yang bingung berisata di sumatera utara, cek aja paket wisata di web www.trivatrip.com, ada banyak pilihan paket opentrip atau private trip.


Berkunjung ke Vihara Avalokitesvara

September 25, 2017 0
Berkunjung ke Vihara Avalokitesvara - Vihara Avalokitesvara ini terletak di jantung kota Pematang Siantar, dan sangat mudah sekali dijangkau karena letaknya yang sangat strategis. Vihara ini merupakan salah satu bangunan tempat ibadah terpopuler di Sumatera Utara, sebab Vihara yang sangat megah ini mempunyai eksotika yang luar biasa indahnya. Vihara Avalokitesvara yang terletak di kota Pematang Siantar ini tidak hanya populer di kalangan masyarakat kota Pematang Siantar saja, sebab Vihara yang berdiri pada tahun 2005 ini juga menarik perhatian para wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia maupun wisatawan mancanegara, sehingga Vihara ini tidak hanya menjadi tempat ibadah umat Buddha saja, tetapi juga menjadi lokasi wisata religi bagi para wisatawan.

Berkunjung ke Vihara Avalokitesvara

Berkunjung ke Vihara Avalokitesvara
Foto by instagram.com/arparizky


Di vihara ini ada sesuatu yang sangat menarik perhatian para pengunjung atau wisatawan saat berada di tempat ini, apakah yang menarik ditempat ini...??? Ya, Vihara Avalokitesvara ini mempunyai beberapa hal yang sangat menarik, salah satunya adalah patung Dewi Kwan Im yang tampak begitu megah menghiasi halaman Vihara. Patung Dewi Welas Asih (Kwan Im) yang didirikan di vihara avalokitesvara ini disebut pula avalokitesvara, serupa dengan nama vihara dimana patung ini dibangun. Nama Avalokitesvara mengandung arti, Aval berarti mendengar, Lokite artinya Dunia dan Svara berarti suara. Jadi, Avalokitesvara berarti Mendengar Suara Dunia. Patung ini merupakan patung tertinggi di Asia Tenggara dan masuk kedalam MURI (Museum Rekor Indonesia). Disini pengunjung atau para wisatawan bisa berfoto di dekat patung2 yang tersebar di Vihara Avalokitesvara. Bagi penganut agama lain bisa melihat patung Bodhisatva.

Patung Kwan Im di Siantar ini selesai dibangun dalam waktu 3 tahun dan diresmikan pada 15 November 2005. Patung setinggi 22,8 meter ini dipesan langsung dari RRC dan dibuat dari batu granit. Bagi pemeluk Buddha, Dewi Kwan Im adalah dewi kasih sayang yang selalu dipuja. Kwan Im atau Guan Yin dikenal sebagai Bodhisattva atau calon Buddha, yakni manusia yang hampir mencapai kesucian atau kesempurnaan. Posisi Kwan Im di Siantar ini bernama Kwan Im Pemegang Sutra atau kitab ajaran Buddha, posisi inilah yang juga merupakan satu dari 33 julukan Kwan Im. Patung Kwan Im ini dikelilingi catur mahadewa raja atau malaikat pencatat kebaikan dan keburukan. Di sekitar patung terdapat sebuah lonceng besar dan sebuah roda doa (praying whell). Di halaman bawah, 33 patung Kwan Im ukuran kecil mengelilingi patung raksasa ini.

Detail ukuran patung Avalokitesvara Bodhisatva (Dewi Kwan In) antara lain Lebar 8,4 meter , Tinggi 3,5 meter, Total ketinggian patung 22,8 meter, Spesifikasi data teknis rupang Arca Buddha Avalokitesvara seperti Teratai dengan Ketinggian teratai 3 meter dengan Jumlah daun teratai 108 lembar. Arca Buddha tinggi Rupang Buddha 19,8 meter dengan Jumlah Batu Granit 238 lembar dan Berat total batu granit 388 buah, Berat total batu coran 502 ton, Berat total besi 70 ton Ukuran keseluruhan Lebar 8,4 meter, tinggi total 22,8 meter dengan berat 1500 ton.

Jadi, apabila anda berkunjung ke kota Pematang Siantar, sempatkanlah berkunjung ke Vihara Avalokitesvara ini. Sebab, para pengunjung tak hanya dapat melihat kemegahan Patung Dewi Kwan Im saja, tetapi pengunjung juga dapat mengetahui berbagai hal yang sangat menarik dari Vihara ini.

Foto Preweding Di Kampung Ladang

September 25, 2017 0
Foto Preweding Di Kampung Ladang - Kampung Ladang merupakan sebuah pusat rekreasi dan pusat outbound  yang terletak di Jl.Tuntungan – Tanjung Anom. Lokasinya yang tidak terlalu jauh dari pusat kota membuat banyak orang  sering mengunjungi  tempat rekreasi ini.

Foto Preweding Di Kampung Ladang

Foto Preweding Di Kampung Ladang
Foto by instagram.com/yukita_photo

Kampung Ladang Outbound ini menawarkan suasana pedesaan yang asri dan dikemas dengan konsep pedesaan. Di sini anda akan ditawarkan dengan perlengkapan yang berstandar internasional. Untuk permainan yang ada di kampung Ladang ini, patut mendapat acungan jempol. Karena dikemas sedemikian rupa menjadi wahana outbound profesional.

Permainan yang terdapat dikampung itu, sepertiATV, mobil boogie, sampan, flying fox, Fish game, aral Rintang, wall climbing, water ball, trampolin, dan high roop. Dan yang terbaru paint ball. Namun, ada permainan yang paling serudan banyak diminati pengunjung adalah permainan yang dimainkan secara tim yaitu paint ball, yang dimainkan minimal oleh enam orang. Jarak tempuh kelokasi, dari Kota Medan hanya sekitar 30 menit

Kampung Ladang Outbound Campterletakdi Jalan Tuntungan Tanjung Anom Medan, Sumatera Utara. Kampung Ladang Outbound ini menawarkan suasana pedesaan yang asri dan dikemas dengan konsep pedesaan. Selain itu kampung ladang juga punya fasilitas lain seperti  Aula, kap.150 kursi, Karaoke Room, Penginapan, AC dan Air Panas.

Nah, keren kan Foto Preweding Di Kampung Ladang di sini, baut kamu yang udah mau nikah atau punya acara buat komunitas atau kantor bisa nih di cobain ke sini.

Batu Gantung Danau Toba

September 25, 2017 0
Batu Gantung Danau Toba  adalah sebuah pahatan alam berupa bebatuan yang terletak di Parapat, Sumatera Utara. Jika Anda pernah melancong ke Danau Toba, pasti Anda tidak melewatkan objek wisata ini. Hampir seluruh wisatawan domestik dan mancanegara yang hendak ke Danau Toba dan Pulau Samosir, mampir ke Batu Gantung ini. Kenapa diberi nama Batu Gantung? Tidak lain adalah karena letak batunya yang tampak menggantung ke bawah.

Batu Gantung Danau Toba 


batu gantung danau toba
Foto by instagram.com/rf_rezony


Batu ini terlihat menyerupai postur tubuh manusia dengan posisi lurus ke bawah dengan keadaan terbalik. Banyak sekali legenda yang berkembang di masyarakat secara turun temurun tentang asal muasal terbentuknya fenomena alam ini. Konon ceritanya ada seorang gadis cantik bernama Seruni dan seekor anjing kesayangannya yang sedang duduk di tepi tebing. Sang gadis merasa sedih karena akan dijodohkan orangtuanya dengan lelaki yang tidak dicintainya. Dengan pikirannya yang kacau, Seruni terjatuh saat berdiri dan bergantung di tepian tebing. Sang anjing kesayangan pun berlarian ke rumah untuk memberitahukan keadaan itu kepada orangtua Seruni agar gadis itu mendapatkan pertolongan. Sekembalinya ke tempat Seruni bersama orangtuanya, Seruni yang hatinya masih dirundung kesedihan justru berkata “marapat, marapat, marapat” kepada bebatuan yang ada di dekatnya. Anjing kesayangannya pun berusaha menolong Seruni hingga turut terjatuh. Batu tersebut terus merapat hingga menghimpit tubuh Seruni dan anjingnya.

batu gantung danau toba
Fot by instagram.com/mnaipospos


Oleh sebab itu, tidak hanya batu gantung mirip tubuh manusia saja yang ada di sana, melainkan juga mirip seekor anjing di sebelahnya. Dari itu lah penduduk setempat terdahulu memberikan nama Kota Parapat. Legenda ini cukup mempengaruhi setiap wisatawan hingga menjadi penasaran mengenai kebenaran legenda itu atau proses alam yang memang membentuk batu tersebut menjadi sangat berbeda dengan batu lainnya.

Kini Keberadaan Batu Gantung ini akan sangat menarik perhatian. Bentuknya yang tidak biasa membuatnya banyak dikunjungi oleh para pelancong, terutama yang memilih Danau Toba dan Samosir sebagai tujuan wisatanya. Maka dari itu, banyak objek wisata lainnya yang akan jadi persinggahan Anda saat tiba di lokasi Batu Gantung. Selain mengelilingi Kota Parapat itu sendiri, Anda juga dapat memenuhi hasrat kuliner dengan masakan khas Sumatera Utara yang mudah Anda temui di sepanjang Kota. Anda juga dapat memilih penginapan dengan tarif yang sesuai dengan budget Anda, seperti Danau Toba International Cottage. Jika Anda merasa ingin tinggal lebih lama lagi di Kota Parapat.

Nah gimana rekan parsum, berniat mengunjungi Batu Gantung Danau Toba ? yuk kita explore destinasi wisata yang ada di sumatera utara.

Wisata Alam Lau Mentar Canyon

September 25, 2017 0
Wisata Alam Lau Mentar Canyon - Wisata alam lau mentar canyon : wisata alam ini  memaparkan beberapa pesona alam yang bisa anda nikmati dalam satu waktu sekaligus. Selain anda bisa melihat aliran sungai yang begitu jernih dan berwarna kehijauan, anda juga bisa melihat Air Terjun dan Goa yang ada di Lau Mentar Canyon ini. Desa Rumah Liang, Kecamatan STM Hulu Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, inilah letak keberadaan Wisata Alam Lau Mentar Canyon. 

Wisata Alam Lau Mentar Canyon


Untuk dapat sampai ke tempat ini, anda bisa melalui Rute dari Medan -> Deli Tua -> Talun Kenas -> Desa Siguci -> STM Hilir -> Tiga Juhar -> Desa Rumah Liang. Waktu untuk sampai ke Lau Mentar Canyon sekitar 2 - 3 Jam dari Kota Medan.

Para pengunjung, penjelajah atau wisatawan lokal biasanya menggunakan sepeda motor  untuk lebih menghemat waktu menuju lokasi wisata lau mentar canyon ini, Jika anda hendak menuju ke lokasi wisata alam lau mentar canyon, anda akan melewati beberapa tempat wisata alam yang ada di Kecamatan STM Hulu , diantaranya yaitu air terjun tarunggang, danau linting, air terjun pelangi dan jembatan lau hulung.


Setelah anda melewati jembatan panjang Lau Luhung atau biasa dikenal dulu sebagai Jembatan Gantung Tiga Juhar. Dari sinilah titik awal perjalanan yang melelahkan sebenarnya. Karena jalanan tidak beraspal lagi, melainkan jalanan tanah, berbatu-batu, menanjak dan menurun serta berliku-liku.
Trek yang sungguh menantang, dibutuhkan stamina yang fit dan skill dalam berkendara untuk melewati jalanan yang berbatu-batu, anda harus benar hati-hati, karena banyak juga batu-batu yang tajam, yang dapat membuat Ban kendaraan anda bocor. Akhirnya setelah melakukan perjalanan lebih kurang 2,5 jam, tibalah di Desa Rumah Liang. di Desa Rumah Liang ini, anda juga bisa melihat Tugu Juang '45 Rumah Liang .

NAH, dari desa rumah liang ini, sekitar 5-10 menit lagi untuk sampai ke Lau Mentar Canyon. Setelah sampai di tempat yang akan dituju, anda harus memarkirkan kendaraan diatas. karena, anda harus berjalan kaki lagi kebawah untuk sampai ke LAU MENTAR CANYON ini. Tenang saja, tidak begitu jauh kok untuk berjalan kaki, sebentar saja anda turun, anda akan langsung melihat aliran sungai yang begitu indah, sebab airnya jernih dan berwarna kehijauan. Airnya tidak begitu deras dan juga tidak begitu dalam, sehingga tidak perlu takut untuk menyeberangi sungai ini, anda hanya perlu berhati-hati saja, agar tidak terpleset, karena banyak batu-batu besar di sekitarnya.
Selanjutnya, anda akan melihat icon utama LAU MENTAR CANYON, yaitu Air Terjunnya yang begitu eksotis.  tingginya mungkin sekitar 5 meter, dibawah air terjun tersebut anda bisa berenang dan mandi sepuasnya. dalamnya air dibawah air terjun hanya sekitar dada orang dewasa.


Kurang seru, jika anda hanya menikmati air terjun tersebut, coba anda berjalan telusuri mengikuti aliran sungai tersebut, nantinya anda bisa menemukan sebuah Goa yang keren tentunya. Anda bisa masuk melihat di dalam Goa tersebut, dan tetap jangan lupa berfoto untuk mengabadikan momen jalan-jalan anda. Dinding Goa membentuk batu kristal, bagian atasnya batu-batu runcing yang seakan siap untuk menghujam kebawah, Air pun menetes dari ujung batu, membuat goa ini terlihat begitu eksotis dan keren tentunya.

Nah, apakah anda tertarik untuk ke Wisata Alam Lau Mentar Canyon? Rasa capek selama perjalanan, akan terbayar tuntas saat anda tiba di tempat ini, :) Demikianlah artikel singkat saya tentang keindahan wisata alam LAU MENTAR CANYON SUMATERA UTARA, Semoga bermanfaat dan menambah daftar berwisata alam anda.

Wisata Batu Rongring di Langkat

September 24, 2017 2
Wisata Batu Rongring di Langkat - Batu rongring adalah salah satu destinasi wisata yang sangat indah di daerah tangkahan - langkat, sumatera utara. Bukan hanya menyajikan alam yang indah, tetapi batu rongring sebagai destimasi wisata baru. Batu Rongring terletak di Dusun penampean Desa  Musam, kecamatan Batang Serangan, kabupaten Langkat. Perjalanan membutuhkan waktu sekitar 3 jam dari Kota Medan.  

Wisata Batu Rongring di Langkat

batu rongring



Keindahan dan keasrian alam batu rongrung memang sangat mempeseona. Terbukti masih banyak terdapat hewan liar di sana, seperti orang utan dan kera kecil juga. Ketika kami menelusuri hutan yang ada di batu rongring beberapa kali kami bertemu dengan hewan liar tersebut.


Destinasi di batu rongring seperti :
1. Goa Angkulung
2. Goa Vertikal
3. Sungai Musam
4. Goa Kalelawar

Nah, ketika kita berada di sini kita dapat menelusuri keindahan goa dan sungai tersebut. Seru deh rasanya bisa berada di alam bebas dengan teman teman kamu. Yang paling seru adalah ketika kita pulang dari menelusuri goa, di akhir trip kita akan melaukan tubing dengan ban ( Menelusuri Sungai Musam ) yang jernih banget.


Nah, gimana apakah rekan parsum tertarik mengunjungi Wisata Batu Rongring di Langkat, tenang aja jika kamu bingung mencari travel yang bisa private trip ke batu rongring. Kamu bisa cek di web www.trivatrip.com  di situs itu menyediakan banyak pilihan jadwal opentrip dan private trip.

Pulau Pandang dan Salahnamo Batubara

September 24, 2017 0
Pulau Pandang dan Salahnamo Batubara - Berbicara mengenai Kabupaten Batu Bara tentu tak lepas dari pesona kepariwisataan yang dimilikinya. Kabupaten Batu Bara memiliki sejumlah objek wisata budaya maupun objek wisata bahari yang memiliki pesona yang luar biasa. Kita sungguh beruntung tinggal di daerah yang dianugerahi dengan kekayaan alam khususnya kekayaan wisata yang luar biasa. Kabupaten Batu Bara  memiliki dua buah pulau yang memiliki pesona yang luar biasa. Dua pulau indah ini terletak di Selat Malaka yakni Pulau Pandang dan Pulau Salah Nama.

Pulau Pandang dan Salahnamo 

pulau pandang salahnamo di batubara
Foto by instagram.com/omeirdanial09


Keadaan alam yang masih asri jauh dari polusi menjadi daya tarik memikat bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.Suasana yang begitu sepi seolah membawa dan mengajak kita untuk hanyut dalam suasana bersyukur atas nikmat dan keajaiban Tuhan di bumi pertiwi. perjalanan menuju pulau pandang cukup melelahkan jarak 2-3 jam perjalanan dari Batubara, sesampainya di Pulau Pandang maka lelah yang mengikat akan hilang seketika.Tower dan Mercusuar berwarna putih akan menyambut anda.Pulau Pandang dan Pulau salah namo memiliki jarak sekitar 1 jam perjalanan. Namun biasa para wisatawan lebih memilih untuk stay di Pulau Pandang karena lebih indah dan memiliki spot-spot yang menarik untuk melakukan aktifitas bahari seperti snorkeling,diving,dan juga fishing. Pulau Pandang menawarkan banyak pantai yang dihiasi dengan batu-batu berukuran besar di sekeliling pulau. Pulau ini memanjakan mata, begitu banyak kekayaan alam yang tidak habis untuk dibahas. Pulau ini menenangkan, membawa kedamaian.

pulau pandang salahnamo di batubara
Foto by instagram.com/haditambunan

Selepas dari Pulau Pandang, kita beralih ke pulau salah namo. Pulau ini menyimpan sejuta misteri. Berbeda dengan Pulau Pandang yang menawarkan keindahan pantai-pantai.Di sini, airnya yang begitu hijau, alamnya yang benar-benar tak terjamah benar-benar mencengangkan mata. Ketenangan dengan bunyi ombak dan suara-suara burung lah yang menjadi kelebihan pulau ini. Pulau Salah Nama ini merupakan pulau terluar di Provinsi Sumatera Utara, yang berbatas dengan Pulau Berhala, Kabupaten Rokan Hilir Provinsi Riau.Selain keindahan alam bawah laut, pantai di Pulau Salah Nama ini juga eksotis karena batu merahnya yang mengililingi pulau.Batu tersebut mencuri perhatian tiap wisatawan yang datang, karena batu tersebut bewarna merah dari pangkal hingga ke ujung. Walaupun sebagian terendam air, warnanya tetap merah dan mengkilap.Batu itu akan anda banyak lihat menempel di dinding-dinding pulau dan pinggir tepian pulau.Pulau yang tak berpenghuni ini, kini menjadi tempat wisata yang tidak boleh dilewatkan traveller atau backpacker yang suka wisata petualangan.Pulau ini menawarkan snorkeling melihat pemandangan laut, pemandangan batu merah dan alam yang asri, serta ketenangan dan suasana yang private untuk pengunjung yang ingin refreshing jauh dari aktifitas. Terumbu karang terlihat di bawah air. Pantai Pulau Salah Nama cocok untuk wisata snorkeling, diving atau scuba.

Nah, gimana seru kan jika liburan ke Pulau Pandang dan Salahnamo Batubara, pulau ini memang selalu buat kangen. Buat rekan parsum yang pengen ke sini secara private atau mau sendirian bisa cek jadwal opentrip pulau pandang dan salah namo di website www.trivatrip.com

Air Terjun Tongkat Langkat

September 24, 2017 0
Air Terjun Tongkat Langkat - Liburan asyik di sekitar Medan bisa traveler dapatkan ketika mengunjungi Air Terjun Tongkat di Binjai. Keunikan air terjun dan kejernihan air nya siap menghipnosis pandangan Anda. Air Terjun Tongkat belakangan ini sedang menjadi buah bibir perbincangan traveler di Kota Medan karena keindahan pemadangannya dan kejernihan airnya. Semua orang berbondong-bondong pergi ke Air Terjun Tongkat untuk menjawab rasa penasaran setelah mendengar cerita dari mulut ke mulut maupun mendapat informasi dari internet yang sangat berkembang pesat.

Air Terjun Tongkat Langkat

air terjun tongkat langtat palaruga
Foto by instagram.com/veronikagoeltom

Air terjun Tongkat terletak di Desa Rumah Galo, Kelurahan Namuukur Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat. Kurang lebih 28 km dari pusat kota Binjai dengan perjalanan dari Kota Medan sekitar 1 jam. Letak lokasi wisata yang tidak begitu jauh dari tengah kota Medan tentunya memudahkan para wisatawan yang akan datang berkunjung ke lokasi tempat wisata. 

air terjun tongkat langkat
Foto by instagram.com/izzzz.hunny

Setelah Sampai di rumah Galoh, kita harus menempuh perjalanan sekitar 2 kilometer lagi. Perjalanan ini dilakukan dengan berjalan kaki menuju arah hulu, atau sekitar 2 jam lebih hingga tiba di lokasi air terjun tongkat. Perjalanan menuju air terjun tergolong luar biasa. Karena itu, dibutuhkan pemandu untuk membantu selama perjalanan.
Jalan setapak demi setapak kurang lebih 2 jam dengan rasa yang sangat lelah akhirnya terbayar dengan pemandangan yang sangat indah dari Air Terjun Tongkat. Setelah melihat secara langsung air terjun tersebut, akhirnya dapat dipahami asal muasal disebut Air Terjun Tongkat. Itu disebabkan karena terdapat kayu besar yang berdiri menyandar pada air terjun menyerupai tongkat.  Menurut warga sekitar diperkirakan kayu itu sudah lebih dari 20 th berada di sana. Air terjun ini mengaliri Sungai Sei Bingai dan bermuara ke Selat Malaka.

Nah, gimana seru kan menikmati alam di Air Terjun Tongkat Langkat, buat kamu yang datang ke sini mari kita jaga kebersihan alam nya ya. 

Air Terjun Bah Biak Sidamanik

September 24, 2017 0
Air Terjun Bah Biak Sidamanik - Menyusuri wisata di Kecamatan Sidamanik tidak terbatas hanya pada wisata kebun teh nya saja. Ada pesona dan pemandangan lain yang berada di tengah kebun teh Bah Butong yaitu Air Terjun Bah Biak di Kecamatan Sidamanik, Simalungun, Pematang Siantar. Untuk menuju ke lokasi, terlebih dahulu kita ngelewati kota Siantar lalu ke Sidamanik. Usai menyusuri kebun teh bak permadani hijau, wisatawan tidak boleh melewatkan pemandangan air terjun Bak Biak yang hanya berjarak sekitar 1 kilometer dari Kebun Teh Bah Butong.

Air Terjun Bah Biak Sidamanik

Air Terjun Bah Biak Sidamanik
Foto By instagram.com/yennychristine_

Jalur menuju kesana nggak semulus jalan tol. Jalanan berbatu akan menemani perjalanan sampai ke lokasi. Tapi jalanan nggak dikategorikan jalanan hancur kok, jalanan tetap bisa dilewati semua tipe kendaraan hanya saja jalannya berbatu. Setelah berjalan membelah kebun teh sekitar 30 menit, sampailah kita ke lokasi. Parkirkan kendaraan di depan warung di dekat pintu masuk. Cuss langsung turun menapaki anak tangga. Turun tangganya mirip-mirip kayak Air Terjun Sipiso-Piso lah..tapi level anak SD nya .

Sampailah kita pada akhir anak tangga yang berada di bawah. Wusss suara air terjun berirama dengan jernihnya air yang jatuh dari atas. Cantik men, walaupun nggak tinggi tapi tetap indah dipandang. Di air terjun ini nggak bisa berenang. Cuma bisa mandi dari guyuran air terjun. air terjun airnya dingin dan anak-anak dapat mandi, disediakan kolam oleh penduduk setempat dan dalamnya hanya sedengkul orang dewasa.

Gimana sudah tau kan  jalan menuju Air Terjun Bah Biak Sidamanik, buat rekan parsum yang ke sini jangan lupa tag akun resmi instagram @pariwisatasumut ya :)

Pemandian Alam Aek Manik Siantar

September 24, 2017 0
Pemandian Alam Aek Manik Siantar - Ada satu lagi tempat yang aku kunjungi setelah kebun teh sidamanik dan air terjun bah biak. Mungkin masih banyak yang belum tau tempat yang satu ini. Di sekitaran kebun teh Sidamanik, ada sungai sangat sangat jernih. Asli, kalo liat langsung pasti terkagum. Nama sungainya adalah Sungai Aek Manik.

Letak sungai ini berada di dalam komplek PTPN kebun teh Sidamanik. Jadi kalo mau kesana harus masuk ke dalam komplek dulu. Rute nya memang agak berbelit, jadi lebih baik di tanya sama warga. Jarak dari pintu masuk komplek menuju sungainya nggak jauh kok, sekitar 5 km aja.

Pemandian Alam Aek Manik Siantar


Foto by instagram.com/maziesnur


Birunya air di tempat ini bukan main so. Buat kalian yang udah sering main ke Sidamanik tepatnya ke kebun teh sidamanik atau Air Terjun Sidamanik, bolehlah dulu mampir sejenak ke sungai Aek Manik ini. Tempatnya yang masih asri dan airnya yang biru bikin kalian jungkir  nggak nyangka kalau masih ada tempat yang sebagus ini di dekat pemukiman warga.

pemandian aek manik di siantar
Foto by instagram.com/donnysimangunsong_


Pemandian Alam Aek Manik,tempatnya sangat indah dan keren. mungkin jika dilihat tempat ini hanya sebatas sungai menyerupai kolam yang tidak begitu panjangdan luas. Air sungai ini berasal dari sebuah mata air, dimana mata air tersebut begitu jernih dan bersih. tempat ini juga menyerupai kolam,karena air mengalir begitu sangat pelan, seperti bukan sungai biasanya.inilah yang menjadi Fenomena Alam yang sangat unik.

Nah unik kan Pemandian Alam Aek Manik Siantar, yang sudah ke sini jangan lupa tag fotonya ke akun instagram resmi @pariwisatasumut ya :)

Air Terjun Jambuara

September 24, 2017 0
Air Terjun Jambuara - Air Terjun Mamabu di kenal juga dengan nama Air Terjun Jambuara. Terletak di Desa Aek Komangin, Kecamatan Hatonduan, Kabupaten Simalungun, Propinsi Sumatera Utara. Dari lokasi parkir kendaraan perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki melewati jalan setapak tanah yang menurun cukup terjal.  Waktu yang dibutuhkan sekitar 20 menit hingga tiba di lokasi kaki air terjun berada.

 Air Terjun Jambuara

Dari lokasi parkir, Air Terjun Mamabu sudah dapat dilihat dengan mata telanjang karena ketinggiannya yang lumayan. 20 menit menuruni trek, sampailah kita di depan Air terjun Mamabu. Semua rasa letih dan capek segera terbayar oleh pemandangan yang luar biasa. Kamu bisa menikmati dari dekat landscape air terjun yang indah dan gagah. Percikan air terasa cukup kuat membasahi wajah dan tubuh, terasa menyegarkan. 


Foto by instagram.com/misteeerius_2

Foto by instagram.com/jonhansenn/

Air Terjun Mamabu begitu keren, memiliki ketinggian lebih dari 50 meter. Air yang jatuh sangatlah deras. Lokasinya masih bersih dari sampah,sebab memang belum banyak orang yang datang kesini,Pemandangan Hijau disekitar Air Terjun membuat suasana rileks, Semoga saja kedepannya Air Terjun Mamabu ini masih tetap terjaga keasriannya.

Buat kamu yang ingin ke  Air Terjun Jambuara, mari kita jaga kebersihan alam nya bersama sama ya :)

Air Terjun Katasa Simalungun

September 24, 2017 0
Air Terjun Katasa Simalungun - Air terjun ini Terletak tidak jauh dari Air Terjun Mamabu. Berjarak sekitar 29 km dari kota Pematang Siantar.  Dari kota Pematang Siantar arahkan kendaraan menuju Hotonduan melewati Tanah Jawa, selanjutnya menuju Nagori Bayu Bagasan dan masuk perkebunan kelapa sawit PTPN.  Kondisi jalan menuju kesana sebagian bagus sebagian rusak parah terutama di kilometer terakhir memasuki perkebunan berupa jalan tanah dan bebatuan.


 Air Terjun Katasa Simalungun

Foto By instagram.com/ysrl_26

Sebaiknya menggunakan jasa guide lokal warga setempat untuk menunjukkan jalan ke lokasi air terjun, karena selain belum adanya papan petunjuk juga banyaknya persimpangan jalan menuju kesana.

Kenunikan air terjun Katasa yaitu terdapat 2 buah aliran air terjun, berdekatan namun tidak bersentuhan. Dua terjunan air ini berasal dari  dua aliran sungai yang berbeda, Sungai Balah dan Sungai Turunan, jatuh di tempat yang sama dan menyatu. Di bawah jatuhan air terdapat  pasir putih yang seperti membentuk suatu pulau kecil dan lebih uniknya lagi, posisi nya dapat berpindah-pindah, terkadang di samping dan terkadang di tengah tergantung pada kondisi cuaca atau tepatnya debit air yang mengalir.

 Air Terjun Katasa Simalungun
Foto By instagram.com/ree_doo_wan


Di atas air terjun ini terdapat jembatan beton dengan lebar 1 m bekas peninggalan jaman Belanda dengan ketinggian sekitar 80 m tanpa ada sekat pembatas di sisi kiri dan kanannya.  Jembatan ini menghubungkan Nagori Turunan dan Nagori Bayu Gagasan, dan satu-satunya akses jalan yang bisa digunakan.

Nah, gimana apa gak pengen menikmati Air Terjun Katasa Simalungun yang indah ini, buat kamu yang pergi ke sini dimohon untuk tidak membuang sampah sembarangan ya.




Air terjun Binangalom / Situmurun

September 24, 2017 0
Air terjun Binangalom / Situmurun - Air terjun Situmurun berada di Desa Situmurun Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Toba Samosir yang berjarak 70 Km dari Kota Balige, tetapi lokasi air terjun lebih dicapai melalui Desa Gopgopan dengan menyewa Kapal Motor. Lama perjalanan dari Desa Gopgopan ke lokasi air terjun Situmurun selama 20 menit. Air terjun ini sangat unik karena airnya langsung jatuh ke perairan Danau Toba. Pelancong lebih mengenal air Terjun Situmurun sebagai air terjun Binangalom. Karena airnya berasal dari sungai di desa Binangalom kecamatan Lumban Julu. Kata Binangalom berasal dari nama sebuah sungai, yakni Lum. Lom atau Lum, dalam bahasa Batak Toba, bisa juga diartikan sebagai air penyejuk hati. 

Air terjun Binangalom / Situmurun


Foto by instagram.com/edigoodman

Di lokasi ini banyak burung bangau berterbangan di dekat tebing dan air terjun. Sesekali menerobos derasnya air terjun memangsa ikan pora-pora berloncatan. Pemandangan luar biasa, mirip dengan ikan-ikan salmon yang akan bertelur menuju hulu sungai. 

Serunya di airtejun ini kita bisa berenang langsung di bawah nya. Dan menikmati sore hari disini sangat menyenangkan, apalagi di temani yang tersayang... eaakk :D


Nah, gimana.. tertarik berkunjung ke Air terjun Binangalom / Situmurun ? Tunggu apalagi, tinggal datang aja langsung ke danautoba. Jika bingung dan gak mau repot, gampang kok rekan parsum bisa cek aja di web www.trivatrip.com untuk mengecek jadwal opentrip ke sana.

Danau Linting & Kolam Delapan Putri Deli Serdang

September 23, 2017 0
Danau Linting & Kolam Delapan Putri Deli Serdang - Mungkin anda sudah pernah dengar ataupun berkunjung ke objek wisata Danau Linting, yang letaknya diatas perbukitan sebuah desa, tepatnya di Desa Sibunga-bunga Hilir, Deli Serdang. Sebuah danau yang mempesona . pemandangan sekitar danau sangat menawan dan mempesona, air danau yang jernih berwarna biru kehijauan, pohon-pohon besar dan rindang menjadi atap jika hujan turun dan dari terik panas matahari. 
Didekat danau tersebut, ternyata terdapat goa, masyarakat setempat menyebutnya “Goa Linting”, karena keberadaannya tidak jauh dari Danau Linting, Sobat dapat mengunjungi goa tersebut dengan berjalan kaki, hanya memakan waktu sekitar 10 menit untuk menuju Goa Linting. Goa Linting ini terdapat tiga pintu goa yang jaraknya tidak berjauhan, namun belum ada yang mengetahui apakah setiap pintu goa saling berhubungan satu sama lain atau tidak. Ada satu goa, jika Sobat berada dekat mulut goa tersebut akan tercium bau belerang yang menyengat dan hawa panas yang keluar dari mulut goa tersebut.

Foto By instagram.com/yoeniitaa  

Danau Linting & Kolam Delapan Putri Deli Serdang 

Didepan mulut goa, hanya beberapa langkah Sobat akan disuguhkan dengan sumber mata air panas yang beraromakan belerang. Terdapat delapan sumber mata air panas yang mangandung belerang, 
Menurut cerita masyarakat, Goa Linting itu adalah tempat tinggal delapan Putri, dan sumber mata air panas itu adalah tempat mandi mereka. Yang lebih menarik lagi sumber air panas itu dulunya tidak ada, seorang pawang yang ditugaskan untuk menjaga goa tersebut meminta kepada sang putri untuk menimbulkan mata air panas. Dan wisata Goa Linting itu belum lama dibuka untuk umum. Penulis kurang tahu pasti cerita mistis apa saja yang terdapat di lokasi goa tersebut? masih dalam pencariaan kebenarannya. Dan yang lebih menarik lagi, ternyata di dalam Goa tersebut tedapat butiran-butiran emas murni.
Jika Sobat berkunjung ke Danau Linting, maka Sobat dapat berkunjung ke Goa Linting. Begitu juga sebaliknya. Karena dua objek wisata ini terdapat dalam satu lokasi yang sama, jadi tidak perlu makan waktu, biaya, dsb.

Nah gimana, tertarik ke Danau Linting & Kolam Delapan Putri Deli Serdang ? langsung aja ke ke sana dan ayo kita promosikan destinasi wisata di sumatera utara.

Museum Letjen Jamin Ginting

September 23, 2017 0
Museum Letjen Jamin Ginting - Siapa yang tidak mengenal pahlawan nasional Letjen Jamin Ginting s? Beliau adalah salah satu pejuang di masa penjajahan Hindia-Belanda di Indonesia khususnya di tanah Sumatra Utara. Letjen Jamin Ginting s Lahir di Desa Suka, Kec.Tiga Panah, Kab. Tanah Karo, Sumatra Utara. Beliau lahir pada tanggal 12 Januari 1921, dan wafat di Ottawa, Kanada pada tanggal 23 Oktober 1974 pada usia 53 tahun. 


Museum Letjen Jamin Ginting


Setelah beberapa tahun silam wafatnya beliau, maka didirikan lah Museum Maha Putra Utama Letjen Jamin Gintimg s pada tanggal 07 September 2013 yang diresmikan oleh Mentri Pertahanan Republik Indonesia, Bapak Purnomo Yusgiantoro. Museum ini terletak di tanah kelahiran Letjen Jamin Ginting di Desa Suka, Kec. Tiga Panah, Kab. Karo, Sumatra Utara. Museum Letjen Jamin Ginting s didirikan atas inisiatif Nyi Lykas Tarigan istri dari Letjen Jamin Ginting. Ini sebagai bentuk cinta beliau terhadap suami yang dikenal sebagai sosok pejuang di tanah Sumatra Utara. Museum ini juga didirikan untuk menjaga dan melestarikan nilai-nilai sejarah dan perjuangan Letjen Jamin Ginting s sebagai pembelajaran sejarah bagi masyarakat Sumatra Utara tentang perjuangan Pahlawan Nasional tersebut. Di dalam ruangan Museum terdapat berbagai barang-barang berharga milik Letjen Jamin Ginting s seperti, seragam dan baju-baju dinas, senjata, piagam-piagam penghargan, koleksi-koleksi Photo semasa hidup beliau, dan lain sebagainya.

Museum Letjen Jamin Ginting ini mempunyai bentuk bangunan yang unik, yakni menyerupai kulit kacang. Bentuk kulit kacang tersebut mempunyai makna filosofi , bahwasanya perjuangan beliau seperti kulit kacang yang terus melindungi isinya meskipun terik matahari menyengat di siang hari, kulit kacang tidak akan pernah lepas dari dari kacang. Begitulah makna perjuangan beliau. Nah... jika anda berkunjung ke Tanah Karo, tak ada salahnya anda mengunjungi Museum Letjen Jamin Ginting. Selain menikmati sejuk dan indahnya alam Tanah Karo, anda juga dapat mengetahui sejarah perjungan Pahlawan dari Tanah Karo tersebut.



Penulis : Nur Aini

Daftar No Telp Hotel Di Sumatera Utara

September 23, 2017 0
Daftar No Telp Hotel Di Sumatera Utara - Jika kita sedang berlibur di sumatera utara, Hotel atau penginapan adalah salah satu tempat ber istirahat yang nyaman dan aman. Berikut ini adalah daftar hotel hotel yang ada di kawasan wisata di sumatera utara


Daftar No Telp Hotel Di Sumatera Utara 

Hotel Kota Medan

Tel.
Fax.
Arya Duta Hotel *****
Jalan Kapten Maulana Lubis No. 8, Medan
+62 61 457 2999
+62 61 457 1999

Asean International Hotel ****
Jalan H. Adam Malik No. 5, Medan
+62 61 456 3888
+62 61 456 1978

City International Palang Merah Hotel
Jalan Palang Merah No. 122A, Medan
+62 61 763 3479
+62 61 732 4857

Danau Toba International Hotel *****
Jalan Imam Bonjol No. 17, Medan
+62 61 415 7000
+62 61 453 0553

Deli River Hotel**
Jalan Raya Namorambe No. 129, Medan
+62 61 736 1111
+62 61 736 4411

Dhaksina Hotel
Jalan Sisingamangaraja No. 20, Medan
+62 61 732 0000
+62 61 734 0113

Emerald Garden Hotel ****
Jalan Yos Sudarso No. 1, Medan
+62 61 661 1888
+62 61 662 2888

Garuda Plaza Hotel ***
Jalan Sisingamangaraja No. 18, Medan
+62 61 736 1111
+62 61 736 4411

Grand Angkasa International Hotel *****
Jalan Sutomo No. 1, Medan
+62 61 455 5888
+62 61 455 0555

Grand Antares Hotel ****
Jalan Sisingamangaraja No. 328, Medan
+62 61 788 3555
+62 61 788 3666

Grand Aston City Hall Hotel *****
Jalan Balai Kota No. 1, Medan
+62 61 455 7000
62 61 455 8822

Grand Sakura Hotel ***
Jalan Prof. H.M. Yamin, SH No. 41-43, Medan
+62 61 453 5902
+62 61 452 9857

Grand Swiss Bell Hotel *****
Jalan S. Parman No. 217, Medan
+62 61 457 6999
+62 61 457 0606

Inna Dharma Deli Hotel ***
Jalan Balai Kota No. 2, Medan
+ 62 61 415 7744
+62 61 454 4477

J. W. Marriot Hotel *****
Jalan Putri Hijau No. 10, Medan
+62 61 455 3333
+62 61 452 3333

Madani Hotel ****
Jalan Sisingamangaraja No. 1, Medan
+62 61 735 8000
+62 61 736 7779

Pardede International Hotel **
Jalan Ir. H.Juanda No. 14, Medan
+62 61 414 3866
+62 61 415 3675

Polonia Hotel ****
Jalan Jenderal Sudirman No. 14, Medan
+62 61 414 2222
+62 61 453 8870

Quality Suites Hotel ****
Jalan Listrik No. 15, Medan
+62 61 453 5888
+62 61 453 4111

Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention ****
Jalan Kapten Maulana Lubis No. 7, Medan
+62 61 451 1999
+62 61  452 1999

Soechi International Hotel ****
Jalan Cirebon No. 76A, Medan
+62 61 457 9356
62 61 457 2222

Swissbel Inn Hotel***
Jalan Surabaya No. 88, Medan
 +62 61 410 7777
62 61 452 0505

Tiara Hotel ****
Jalan Cut Mutia, Medan
+62 61 457 4000
+62 61 451 0176

Hotel Kota Berastagi

Grand Mutiara Hotel ****
Jalan Peceren No. 168, Berastagi
+62 628 91555
+62 628 91384

Mickey Holiday ****
Jalan Raya Medan, Berastagi
+62 628 91650
+62 628 91652

Sibayak Hotel ****
Jalan Merdeka, Berastagi
+62 628 91301
+62 628 91307

Sinabung Hotel ****
Jalan Kolam Renang, Berastagi
+62 628 91400
+62 628 91300

Hotel Parapat
Danau Toba Cottage**
Jalan Nelson Purba No. 8, Tiga Raja
+62 625 41172
62 625 41640

Inna Parapat Hotel***
Jalan Marihat No. 1, Parapat
+62 625 41012
+62 625 41465

Niagara Hotel ****
Jalan Pembangunan No. 1, Parapat
+62 625 41028
+62 625 412333

Parapat View**
Jalan Sidaha Pintu No. 6,Parapat
+62 625 41375
+62 625 41822

Siantar Parapat Hotel **
Jalan Sisingamangaraja No. 8, Parapat
+62 625 41564
+62 625 41465

Hotel Samosir
Carolina Hotel
Jalan Tuktuk Siadong, Simanindo Village
+62 625 451210
+62 625 451250

Dainang Hotel
Jalan Putri Tapian, Lumban Lintong
+62 626 20225

Silintong Hotel**
Jalan Tuktuk Siadong, Pulau Samosir
+62 625 41429
+62 625 451094

Toba Beach Hotel *
Jalan Pangambutan, Pulau Samosir
+62 625 41275
+62 625 41275

Hotel di Tapanuli Selatan
Natama Hotel **
Jalan Sisingamangaraja No. 100, Padangsidimpuan
+62 634 22305
+62 634 21305

Torsibohi Nauli Hotel**
Jalan Padangsidimpuan, Sipirok Village
+62 634 41115
+62 634 41310

Pematang Siantar
Siantar International Hotel***
Jalan W. R. Supratman No. 3, Pematang Siantar
+62 622 21091
+62 622 21736

Bukit Lawang
Rindu Alam Hotel
+62 61 882 2988
+62 813 755 36388
+62 61 882 2988

Tangkahan
Mega Inn
Tangkahan DC Namo Slalang, Batang Serangan Village, Kabupaten Langkat 20852
+62 813 7021 1009

Rekor MURI Tepak Sirih Terbesar Dan Terbanyak Di Indonesia

September 23, 2017 0
Rekor MURI Tepak Sirih Terbesar Dan Terbanyak Di Indonesia - Sebanyak 1.000 pelajar di Kabupaten Langkat memecahkan rekor MURI dengan menampilkan tepak sirih terbesar dan terbanyak di Indonesia dalam peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI tingkat Sumatera Utara di Alun-alun Amir Hamzah, Rabu pada tanggal 25 November 2015.


Rekor MURI Tepak Sirih Terbesar Dan Terbanyak Di Indonesia

Tepak sirih adalah sebuah benda atau perangkat yang terbuat dari kayu atau besi berbentuk petak yang berisi sirih, tembakau, pinang, kapur, garam, permen, dan ramuan lain. Kemudian alat berupa "kacip ketur" dan "gobek" yang biasanya disajikan bagi tamu atau undangan pembesar negara atau tokoh penting termasuk juga dalam meminang pengantin, pernikahan, atau sunatan.

Rekor MURI ini diberikan Kepada Pemangku Adat Kesultanan Negeri Langkat Tuanku Azwar Abdul Azis Abdul Djalil Rahmatshah, Plt Gubenur Sumatera Utara Ir.Tengku Ery Nuradi ,Bupati Langkat Ngogesa Sitepu,SH dengan keberhasilan menampilkan Tepak sirih terbesar berukuran panjang 3,1 meter, lebar 1,5 meter dan tinggi 1,8 meter dan Parade Tepak Sirih Terbanyak 1000 Tepak Sirih.

Dalam kegiatan ini Pemangku Adat Kesultanan Negeri Langkat Tuanku Azwar Azis didampingi Tokoh Melayu Langkat Dato Sri Prof Djohar Arifin Husein beserta Kejuruan dan Kedatukan Negeri Langkat , sangat mengapresiasi atas peraihan Rekor Muri atas Tepak sirih Terbesar dan Tepak sirih Terbanyak. Yayasan MURI telah mencatatkan dua rekor tersebut dengan nomor registrasi 7026 dan 7027.

Suka Traveling, Ini 10 Quote yang meng-inspirasi

September 23, 2017 1
Suka Traveling, Ini 10 Quote yang meng-inspirasi - Kamu sering denger cerita jalan jalan dari seorang temen dakat kamu. Mereka bahkan tak sedikit memberikan pengalaman perjalanan mereka yang sangat menyenangkan. Di balik itu terdapat quote yang mereka buat sesuai dengan suasana hati. Berikut ini adalah 10 quote yang dapat meng-inspirasi kamu.


Suka Traveling, Ini 10 Quote yang meng-inspirasi

Ernest Hemingway:
“It is good to have an end to journey toward; but it is the journey that matters, in the end / Memiliki tujuan di akhir perjalanan adalah sesuatu yang bagus; tapi pada akhirnya, yang penting adalah perjalanannya.”

Pico Iyer:
“We travel, initially, to lose ourselves; and we travel, next to find ourselves. We travel to open our hearts and eyes and learn more about the world than our newspapers will accommodate / Awalnya, kita bepergian untuk ‘menghilang’; kemudian kita bepergian untuk menemukan diri kita. Kita bepergian untuk membuka hati dan mata kita serta mempelajari lebih banyak tentang dunia lebih dari yang diberikan oleh surat-surat kabar.”

Rumi:
”Travel brings power and love back into your life / Travel mengembalikan kekuatan dan cinta dalam hidup.”

Henry Miller:
“One’s destination is never a place, but a new way of seeing things / Destinasi seseorang bukanlah sebuah tempat, melainkan cara baru untuk melihat sesuatu.”

Rolf Potts:
“The value of your travels does not hinge on how many stamps you have in your passport when you get home — and the slow nuanced experience of a single country is always better than the hurried, superficial experience of forty countries / Nilai dari sebuah perjalanan bukan dilihat dari berapa cap di paspor saat Anda pulang – pengalaman yang dinikmati secara perlahan di sebuah negara selalu lebih baik dibandingkan pengalaman semu dan terburu-buru di 40 negara.”

Thornton Wilder:
“Only it seems to me that once in your life before you die you ought to see a country where they don’t talk in English and don’t even want to / Menurut saya, sebelum Anda meninggal dunia, sekali dalam hidup Anda harus melihat sebuah negara di mana mereka tidak berbicara bahasa Inggris dan tidak ingin berbicara dalam bahasa itu.”

Kate Douglas Wiggin:
“There is a kind of magicness about going far away and then coming back all changed / Ada sesuatu yang magis tentang bepergian jauh dan kembali (sebagai pribadi yang) berbeda.”

Nah, bagi kamu yang Suka Traveling, Ini 10 Quote yang meng-inspirasi buah kamu ya, biar semangat liburan nya hehe.


Buat yang pengen liburan di indonesia bisa nih cek jadwal liburan ke web www.trivatrip.com. Trivatrip adalah sebuah marketplace trip di idnonesia.

Museum 3D Kuala Namu Yang Kekinian

September 23, 2017 0
Museum 3D Kuala Namu Yang Kekinian - Serunya berwisata ke Meseum 3d Kualanamu. Nah saat ini di kuala namu sudah ada meseum 3 dimensi yang bisa menjadi referensi buat rekan parsum yang pengen liburan anti mainstream. Nah kali ini coba kita lihat gimana serunya rekan parsum yang lagi liburan ke meseum 3 dimensi yang ada di kualanamu. Meseum ini berada di lantai 2, jadi kamu bisa langsung aja pesen tiketnya ke counter. Petugasnya di sana ramah ramah kok.



Museum 3D Kuala Namu Yang Kekinian

Di lantai 2 Meseum 3 Dimensi Kualanamu terdapat beberapa ruangan yang bisa di gunakan secara bebas oleh rekan parsum, dan kreasikan keseruan kamu di sana. Nah jangan lupa juga tag @pariwisatasumut dan kasih hastag #pariwisatasumutcom di instagram untuk memperkenalkan destinasi wisata di sumatera utara



HARGA TIKET PROMO sampai BULAN FEBRUARI 2017
Gak perlu pakai mahal kok, cuman dengan Rp 100.000 ( Orang dewasa )saja kamu sudah dapat berfoto di meseum 3D Kualanamu, dan 50.000 untuk anak anak. Cukup terjangkau dengan kantong kita kita rekan parsum.



LOKASI MUSEUM 3D KUALANAMU
Lokasi 3D art museum masuk  aja ke komplek hub kualanamu, nah ketika rekan parsum ketemu  ada tempat makan cepat saji KFC Kuala Namu maka rekan parsum bisa masuk terus ke dalam komplek yang berada di sisi kanan dari KFC tersebut jika kamu datang dari arah menuju ke bandara. Jangan kawatir karna di  depan komplek juga terdapat beberapa baliho yang memudahkan rekan untuk menemukan lokasi 3D art museum. Nah tunggu apalagi ? buat rekan parsum yang belum pernah kemari, yuk segera datang ke MESEUM 3D Kualanamu. 

Nah, gimana seru bukan jika liburan ke Museum 3D Kuala Namu Yang Kekinian. Tunggu apalagi langsung aja datang kesana.. Yuk :)


Buat yang pengen liburan di indonesia bisa nih cek jadwal liburan ke web www.trivatrip.com. Trivatrip adalah sebuah marketplace trip di idnonesia.